Konfigurasi File Server Resource Manager (FSRM) Windows Server 2012 : Screening

Halo sobat..
Pada postingan kali ini saya masih meneruskan postingan sebelumnya, yaitu FSRM. Link postingan sebelumnya -> DISINI
Fitur FSRM yang akan saya jabarkan pada postingan ini adalah Screening.

Apa itu Screening?
Screening adalah fitur filtering yang ada pada FSRM. Screening akan sangat berguna  jika sebuah perusahaan besar memiliki kapasitas hardisk yang besar tetapi  penggunaan kapasitas hardisk tsb tidak sesuai dengan pekerjaannya, seperti adanya file film, musik, video dll. Screening akan memilih file mana yang diperboleh masuk maupun yang tidak.

Untuk pemahaman lebih lanjut, langsung saja kita menuju ke langkah langkah konfigurasinya.


  • Buka tab tools pada pojok kanan atas lalu klik File Server Resource Manager.

  • Pada sub menu File Screening Management pilih "file groups" dan klik kanan untuk membuat file group.

  • Pada kolom "File group" name isikan nama file group sesuai keinginan sobat.
  • Kolom "Include" merupakan tipe ekstensi file yang tidak diperbolehkan masuk, sedangkan kolom "Exclude" sebaliknya yaitu file ekstensi yang diperbolehkan masuk.


File group yang sudah terbentuk.

  • Kita menuju submenu File Screening Management dan klik kanan pada "File Screen Template" lalu pilih "Create Screen Template" untuk menambahkan template baru.


  • Pada tab setting, isi nama template sesuai dengan keinginan sobat di kolom "Template Name".
  • Pada screening type kita pilih "Active Screening" agar file yang diblok tidak akan diperbolehkan masuk.
  • "Passive Screening" digunakan jika kita ingin file yang diblok tetap diperbolehkan masuk, biasanya Passive Screening ini digunakan untuk memonitoring alias memantau file yang masuk saja.
  • Dan pada File groups kita pilih nama file group yang kita buat tadi.


Warning template yang sudah terbentuk.
  • Dan pada tab Event Log kita ceklis "Send warning to event log" agar laporan aktivitas file dicatat dan masuk ke event log.

  • Selanjutnya kita menuju submenu "File Screening Management", klik kanan pada "File Screen" dan pilih "Create File Screening" untuk menambahkan konfigurasi file screening baru.


File Screen yang sudah terbentuk.

  • Setelah tab Create File Screen muncul, pilih folder yang akan di filter pada kolom "File screen path" dengan mengeklik browse.
  • Dan ceklis pada "Derive properties from this file screen template" lalu pilih Screen template yang sudah kita buat tadi. Ini dimaksudkan agar konfigurasi File Screen mengambil properties yang dibutuhkan dari Screen Template yang sudah ada.



Oke jika konfigurasi sudah selesai kita akan mencoba untuk menyalin beberapa ekstensi file yang sudah dikonfigurasi tadi.
Saya menyalin file berekstensi pdf,txt,dan exe dimana seharusnya file ini diperbolehkan masuk.


Dan hasilnya sesuai dengan konfigurasi tadi, file dengan ekstensi pdf,txt, dan exe diperbolehkan masuk ke folder.

Selanjutnya saya akan mencoba menyalin file dengan ekstensi jpg, png, dan mp4 dimana seharusnya file ini tidak diperbolehkan masuk.


Dan hasilnya juga sesuai dengan konfigurasi tadi, dimana file dengan ekstensi tersebut tidak diperbolehkan masuk.

Kita juga bisa melihat hasil Log pada Event Viewer seperti gambar dibawah.


Cukup mudah bukan? jika ada bagian dari postingan ini yang kurang jelas bisa ditanyakan di kolom komentar.
Dan silahkan klik tombol subscribe jika anda suka dengan postingan pada blog ini.


Sekian dulu postingan saya kali ini.
Semoga ilmu ini bermanfaat untuk kita semua.



ConversionConversion EmoticonEmoticon

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
=)D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p
:ng
:lv
Thanks for your comment